20 contoh verba material dan tingkah laku

Contoh 20 kata yang berupa verba material adalah menyapu, merakit, memukul, menulis, membaca, mendengar, menendang, berlari, berjalan, tertawa, makan, memasak, meraba, mengetik, mengangkat, melempar, merobek, menekan, melukis, dan menyanyi. Sedangkan, contoh 20 kata yang berupa verba tingkah laku adalah merasakan, memahami, mengingat, memikirkan, menyukai, membenci, menerima, menolak, menikmati, menderita, melupakan, merasa, mengabaikan, mengacuhkan, meyakini, mengharapkan, mengidolakan, meratapi, mencintai, dan menyia-nyiakan.

 

Pembahasan

Verba atau kata kerja adalah menunjukkan suatu kegiatan. Dalam suatu kalimat, verba berperan sebagai predikat. Dalam teks prosedur kompleks, verba dibedakan menjadi dua jenis:

1. Verba Material

Verba material adalah suatu kata kerja yang dapat ditunjukkan melalui tindakan fisik. Tindakan fisik yang dimaksud adalah tindakan yang dapat dilakukan oleh panca indera manusia.

2. Verba Tingkah Laku

Verba tingkah laku adalah suatu kata kerja yang dapat ditunjukkan melalui ungkapan saja. Kegiatan yang dimaksud kata kerja ini biasanya hanya terjadi di dalam perasaan tanpa tindakan fisik.

DETAIL JAWABAN

Kelas: 11

Mapel: Bahasa Indonesia

Bab: 1 – Teks Prosedur Kompleks

Kode: 11.1.1