Pemuliaan tanaman dapat dilakukan dengan cara perkawinan silang
Pembahasan
Pemuliaan tanaman dilakukan dengan cara melakukan perkawinan silang guna mengambil manfaat dari munculnya kombinasi yang baik dari induk persilangannya. Pemuliaan tanaman dengan cara perkawinan silang sering disebut dengan varietas hibrida. Varietas hibrida merupakan suatu jenis tumbuhan yang merupakan keturunan dari persilangan antara dua atau lebih jenis tumbuhan yang memiliki karakteristik genetik yang berbeda. Sebagai contoh, padi hibrida dapat menghasikan beras 30% lebih banyak daripada padi pada umumnya, lebih tahan terhadap lahan yang kering, lebih pulen, lebih wangi, dan lebih cepat dipanen. Contoh padi hibrida misalnya varietas Arize, Intani, PPH, Bernas Prima, dan varietas IPB 4S.