Mengapa harus mencuci tangan
Hal inilah yang kurang dipahami masyarakat awam, karena mereka tidak tau alasan mengapa mencuci tangan itu sangat penting sekali.
Menurut Departemen Kesehatan Republik Indonesia, tangan adalah anggota tubuh yang paling banyak digunakan untuk melakukan kegiatan sehari – hari seperti makan, minum, menyiapkan makanan dan lain – lain.
Sehingga tangan yang selalu bersih dan sehat akan mencegah kita terhindar dari berbagai macam penyakit, terutama penyakit menular yang dapat disebabkan oleh berbagai macam bakteri, kuman dan virus yang bersarang pada tangan kita yang kotor.
Beberapa penyakit yang secara signifikan dapat dicegah oleh kebiasaan mencuci tangan adalah ;
- Diare
- Pneumonia
- Infeksi cacing
- Infeksi mata
- Penyakit kulit
- Dll
Kapan waktu mencuci tangan yang baik
Lalu bagaimana cara mencuci tangan yang baik dan benar
Selanjutnya menurut Menkes, mencuci tangan yang baik dan benar adalah dengan menggunakan sabun serta memperhatikan beberapa teknik mencuci tangan yang baik dan benar.
Teknik mencuci tangan yang baik dan benar dapat kita lakukan dengan menggunakan 2 cara, cara yang pertama dapat kita contoh dari anjuran Departemen Kesehatan Republik Indonesia dan cara kedua dapat kita contoh dari badan kesehatan dunia WHO.
Cara cuci tangan 6 langkah menurut WHO
Hal ini telah dibuktikan oleh para peneliti dari Glasgow Caledonian Univesity di Skotlandia. Mereka mengamati 42 dokter dan 78 perawat yang rajin membersihkan tangan menggunakan cairan antiseptik dengan tambahan alkohol setelah merawat pasien hasilnya cara ini lebih efektif daripada mencuci tangan pada umumnya.
Berikut 6 langkah cara mencuci tangan yang baik dan benar menurut WHO seperti dikutip dari laman Daily Mail, 11 April 2016.
- Pertama basuh terlebih dahulu telapak tangan anda sampai pertengahan lengan menggunakan air bersih yang mengalir, ambil sabun, lalu gosok dan usap kedua telapak tangan anda secara lembut menggunakan sabun tersebut.
- Usap dan gosok juga kedua punggung tangan anda secara bergantian.
- Agar lebih maksimal, jangan lupa jari – jari tangan anda juga gosok sampai bersih secara bergantian.
- Dan pastikan semua ujung jari anda juga dibersihkan sampai bersih dengan mengatupkannya.
- Kemudian gosok dan putar kedua ibu jari secara bergantian.
- Letakkan ujung jari ke telapak tangan kemudian gosok perlahan – lahan. Bersihkan kedua pergelangan tangan secara bergantian dengan gerakan memutar. Kemudian akhiri dengan membasuh seluruh bagian tangan anda menggunakan air bersih yang mengalir dan keringkan menggunakan kain atau tisu bersih.
Cara cuci tangan 7 langkah menurut depkes
- Pertama basuh terlebih dahulu kedua tangan anda menggunakan air bersih yang mengalir. Ambil sabun, lalu ratakan pada kedua telapak tangan anda.
- Gosok secara merata dan bergantian kedua telapak tangan anda serta jari – jari anda serta punggung telapak tangan anda dan sela – sela jarinya.
- Bersihkan juga ujung jari – jari anda dengan mengatupkannya.
- Gosok ibu jari tangan kiri memutar dengan menggenggamnya menggunakan tangan kanan, lakukan juga untuk ibu jari sebelah kanan.
- Gosok ujung jari – jari anda di telapak tangan dengan gerakan memutar secara bergantian.
- Gosok juga pergelangan tangan anda secara bergantian.
- Akhiri dengan membilas tangan anda menggunakan air bersih yang mengalir lalu keringkan dengan kain atau tisu bersih.
Tips mencuci tangan yang baik dan benar
- Selalu gunakan air bersih dan streril untuk mencuci tangan. Air bersih dan streil yang dimaksud adalah air yang jernih, tidak berbau, dan tidak berwarna.
- Gunakan sabun untuk mencuci tangan. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, sangat penting sekali untuk menggunakan sabun ketika mencuci tangan, karena sabun dapat membantu pelepasan debu, kotoran dan bakteri yang banyak menempel pada tangan kita. Rekomendasi sabun terbaik untuk mencuci tangan adalah sabun yang memiliki kandungan anti septik, anti bakteri dan anti kuman seperti sabun – sabun yang banyak di iklankan di televisi.
- Cuci tangan pakai air yang mengalir. Cuci tangan yang baik adalah dengan menggunakan air yang mengalir, hal ini dikarenakan air mengalir dapat membantu membawa kotoran, debu dan kuman luruh terbawa oleh air. Anda dapat mencuci tangan menggunakan air mengalir seperti pada air keran, wastafel, maupun air gayung yang disiramkan.