Berikan contoh cara menghargai teman ! Jawabannya: (1) Berteman dengan siapa saja tanpa pilih kasih, (2) Membantu teman yang membutuhkan pertolongan, dan (3) mendengarkan serta menyimak pendapat teman.
Menghargai berarti kita memuliakan, menunjung tinggi teman, menganggap tinggi kedudukan teman tersebut. Kita harus menghargai teman kita, dan saling menghargai sebab kita dan teman-teman saling membantu satu sama lain.
Menghargai termasuk sikap yang baik dan terpuji sehingga termasuk sikap anak yang salih. Orang yang salih akan disayang oleh Allah, orangtua, guru dan juga sesama.
Apabila kita menghargai temanmu, berarti tandanya kamu menghormati dan menyayangi serta peduli pada temanmu. Sehingga temanmu juga akan berbalik menghargaimu.
Berikan contoh cara menghargai teman !
Cara menghargai / menghormati teman kita adalah sebagai berikut:
- Membantu teman yang membutuhkan bantuan.
- Berterimakasih pada teman yang telah membantu dan memberi kita sesuatu.
- Tidak menghina kekurangan teman.
- Tidak berkata kasar pada teman, danjuga tidak mengejek teman dengan memanggil teman menggunakan nama orangtuanya.
Itulah beberapa contoh bahwa kita mengharagi teman, menganggap bahwa teman itu berharga, sehingga perlu kita perlakukan dengan baik.
Sebab sebagai manusia kita membutuhkan teman untuk saling tolong menolong di sekolah maupun di lingkungan.