Cara Menghitung Berat Badan Ideal Menggunakan Rumus Sederhana

Cara Menghitung Berat Badan Ideal Menggunakan Rumus Sederhana
Baik pria maupun wanita tentu saja menginginkan mempunyai berat badan yang ideal karena dengan memiliki berat badan yang ideal dapat membantu menunjang kehidupan anda sehari-hari, misalnya dapat membuat kepercayaan diri menjadi naik, menjadi syarat pekerjaan tertentu ( model, atlit, polisi, tentara dan lain – lain ).
Selain itu dari segi kacamata medis sangat baik sekali memiliki berat badan yang ideal, berat badan yang ideal menandakan bahwa badan anda sehat dan tidak kekurangan atau kelebihan nutrisi.
Namun masalahnya mungkin dari sebagian anda masih bingung sebenarnya bagaimana sih cara menghitung berat badan ideal ini ?

Menghitung berat badan ideal bukan hanya dengan menimbang tubuh kita menggunakan alat timbangan saja, namun harus dengan metode dan cara yang benar yaitu menggunakan rumus perbandingan antara tinggi badan dan berat badan.

Rumus ini bisa anda gunakan sebagai kalkulator untuk menghitung berat badan ideal anda dengan tepat, mudah dan akurat.

Penasaran bagaimana cara menghitung berat badan ideal yang baik dan benar menggunakan rumus tersebut, mari kita simak penjelasannya di bawah ini.

Rumus menghitung berat badan ideal yang baik dan benar

Ada 2 macam rumus yang biasanya dipakai oleh para pakar kesehatan dunia untuk menentukan suatu berat badan ideal baik pria maupun wanita, rumus tersebut adalah rumus berat badan BROCA dan BMI ( Body Mess Index ) .
Untuk pengaplikasian kedua rumus adalah sebagai berikut :

Cara menghitung berat badan ideal menggunakan rumus BMI

Rumus BMI ( Body Mess Index ) atau dalam bahasa indonesia berarti rumus Index Massa Tubuh adalah rumus yang paling sering dipakai oleh para pakar kesehatan dunia untuk menentukan berat badan ideal seseorang, cara kerjanya yaitu dengan memadukan perhitungan berat badan ( kg ) dengan tinggi badan ( m ) seseorang sehingga ditemukanlah berat badan ideal orang tersebut.

Rumus 

Berat Badan Ideal = Berat Badan (Kg) : (Tinggi badan x Tinggi badan)

Contoh :

Anda memiliki berat badan 60 kg dengan tinggi badan 1.75 m. Berapakah berat badan ideal Anda menurut rumus BMI ?

Diketahui :

  • Berat badan = 60 kg
  • Tinggi badan = 1.75 m
Jawab :
Berat Badan Ideal = Berat Badan (Kg) : (Tinggi badan x Tinggi badan)
                              = 60 : ( 1.75 x 1.75 )
                              = 60 :  3.0625
                              = 19.6
Jadi nilai skor BMI Anda adalah 19.6
Kemudian untuk nilai skor BMI pada pria maupun wanita tidaklah sama, hasil nilai BMI yang telah anda cari menggunakan rumus diatas memiliki beberapa kriteria sebagai berikut :

Perbandingan standar kriteria nilai skor BMI untuk wanita dan pria

Nilai skor BMI < 18  untuk wanita |  Nilai skor BMI < 17 untuk pria

Nilai skor BMI diatas termasuk dalam kategori under weight, jika anda mendapatkan skor nilai BMI dengan kriteria seperti ini berarti berat badan anda kurus, sebaiknya anda mulai menambah berat badan dengan menambah porsi makanan berkarbohidrat namun dengan di imbangi dengan olahraga.
Nilai skor BMI 18 – 25 untuk wanita | Nilai skor BMI 17 – 23 untuk pria

Nilai skor BMI diatas termasuk dalam kategori normal weight, jika anda mendapatkan skor nilai BMI dengan kriteria seperti ini sangat bagus sekali berarti berat badan anda ideal dan anda harus mempertahankan berat badan dengan mejalani gaya hidup yang telah anda terapkan sebelumnya.
Nilai skor BMI 25 – 27 untuk wanita | Nilai skor BMI 23 – 27 untuk pria

Nilai skor BMI diatas termasuk dalam kategori over weight, jika anda mendapatkan skor nilai BMI dengan kriteria seperti ini berarti anda sedang mengalami kegemukan, sehingga koreksilah pola gaya hidup anda dan rajin berolahraga.

Nilai skor BMI > 27 untuk wanita | Nilai skor BMI > 27 untuk pria

Nilai skor BMI diatas termasuk dalam kategori obesitas, jika anda mendapatkan skor nilai BMI dengan kriteria seperti ini berarti berat badan anda sangat gemuk tidak terkendali, oleh sebab itu perlu sekali anda menurunkan berat badan agar berat badan anda menjadi ideal dan tidak mengganggu kesehatan.

Cara menghitung berat badan ideal menggunakan rumus BROCHA

Seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa untuk ada 2 rumus untuk menghitung berat badan ideal yaitu rumus BMI dan Brocha, rumus Brocha juga sering menjadi acuan para pakar kesehatan dunia untuk menghitung berat badan ideal.

Berbeda dengan rumus BMI yang menggunakan data tinggi dan berat badan, pada rumus Brocha ini hanya menggunakan data tinggi badan sebagai acuan hitungnya.

Lalu bagaimana cara menghitung berat badan ideal baik pria dan wanita menggunakan rumus Brocha, berikut dibawah ini akan dijelaskan cara menggunakan rumus Brocha untuk menentukan berat badan ideal :

Cara menghitung berat badan ideal wanita menggunakan rumus Brocha

Berat badan ideal wanita = ( tinggi badan – 100 ) – ( 15 % x ( tinggi badan – 100 ))

Sebagai contoh misalkan anda memiliki tinggi badan 175 cm, berapakah berat badan idealnya ?

Berat badan ideal wanita = ( 175 – 100 ) – ( 15 % x ( 175 – 100 ) = 75 – 11.25 = 63.75

Jadi berat badan ideal anda menurut rumus Brocha adalah 63.75 kg.

Sebagai catatan presentasi 15 % pada rumus diatas bisa diubah menjadi 10 % jika seorang wanita merasa sehat dan tubuh dalam kondisi prima.

Cara menghitung berat badan ideal pria menggunakan rumus Brocha

Berat badan ideal pria = ( tinggi badan – 100 ) – ( 10 % x ( tinggi badan – 100 ))

Sebagai contoh misalkan tinggi badan anda adalah 165 cm, berapakah berat badan idealnya ?
Berat badan ideal pria = ( 165 – 100 ) – ( 10 % x ( 165 – 100 )) = 65 – 6.5 = 58.5
Jadi berat badan ideal anda menurut rumus Brocha adalah 58.5 kg.

Baiklah itulah tadi artikel tentang cara menghitung berat badan ideal menggunakan rumus BMI dan Brocha yang bisa anda coba sendiri dirumah, semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menjadi referensi untuk kita semua.

Tinggalkan komentar